Kamis, 18 Oktober 2012

Dampak Merokok

Dampak Merokok
 
Banyak orang menjadikan alasan merokok sebagai alat pergaulan. Faktanya, anak yang berumur empat tahun yang beritanya sempat ditayangkan di televisi, menjadikan merokok sebagai bagian dari hidupnya. Apa merokok baik bagi kesehatan?
Rokok adalah silinder dari kertas berukuran panjang antara 70 hingga 120 mm bervariasi tergantung negara) dengan diameter sekitar 10 mm yang berisi daun-daun tembakau yang telah dicacah. Rokok dibakar pada salah satu ujungnya dan dibiarkan membara agar asapnya dapat dihirup lewat mulut pada ujung lainnya. (wikipedia.org).
Rokok merupakan pembunuh terbesar di dunia. Bahkan perokok pasif pun terkena dampak dua kali lebih berbahaya dari perokok aktif itu sendiri. Umumnya, orang-orang memilih menjadi perokok karena faktor-faktor internal dan eksternal. seperti ingin mencoba sendiri, diajak oleh kawan, mendapat tekanan sosial dan sebagainya. Padahal, di sampul bungkusan rokok telah tertulis bahaya dari rokok itu sendiri. Telah banyak riset yang membuktikan bahwa rokok sangat menyebabkan kecanduan, disamping menyebabkan banyak tipe kanker, penyakit jantung, penyakit pernafasan, penyakit pencernaan efek buruk bagi kelahiran, dan emfisema.
Jadi,berhentilah merokok dari sekarang. Asal ada kemauan, pasti ada jalan. Jagalah kesehatan karena kesehatan mahal harganya.